Gorilla Girl and Rawr – Jiah Al Jafara

Blog Gorilla Girl and Rawr - Jiah Al Jafara
Pertama, jangan bayangkan bahwa Anda akan dibawa memasuki hutan kalau membaca nama blognya Gorilla Girl and Rawr. Tidak ada jeritan mengerikan dan taring bertebaran ke sana kemari.

Yang Anda akan temukan adalah warna ungu lembut di sana sini.

Blog asuhan Jiah Al Jafara ini memang akan memberi kesan yang salah pada orang yang terbiasa hanya membaca judul saja.

Meski judulnya agak menyeramkan, isinya tidak. Kecuali, kalau gorila gemar memakai produk kecantikan karena salah satu topik yang dibahasnya adalah kecantikan, wanita tentunya dan bukan pria.

Selain itu ada lifestyle, ulasan, film, dan drama suka-suka (walau saya mencoba mencari dimana negara suka-suka itu dan tetap tidak ketemu).

Silakan jelajahi sendiri blognya di Gorilla Girl and Rawr (jiahjava.com) dan ini membuat saya bingung juga dan bertanya apakah Jiah ini dari Jawa (Java) sampai nama pulau itu disematkan dalam domainnya?

Leave a Comment

Daripada nyepam di kolom komentar blog MMDaftarkan saja blog Kawan !

Selain mendapat link do-follow, mereka yang datang ke blog MM mungkin tertarik berkunjung ke blog Anda.

Gratis kok. Tidak perlu bayar. Cuma butuh beberapa menit saja. Boleh juga daftarkan blog saudara, teman. Kalau punya beberapa blog, silakan daftarkan semua saja.

Nggak mau? Yakin? 

Klik yang di bawah ini kalau mau.