Reply To: Pilih Blog 1 Topik Atau Banyak Topik (Campuran)?

Home Forums Ruang Serius 🤓 Pilih Blog 1 Topik Atau Banyak Topik (Campuran)? Reply To: Pilih Blog 1 Topik Atau Banyak Topik (Campuran)?

#7728
Anton Ardyanto
Keymaster

Ah mas Joko… Kalau saya jawabannya terhadap komentar mas seperti ini.. pake gaya Ronin yang keras yah…

1. Kalau ada yang bilang blog 1 niche disayang mesin pencari, saya akan suruh belajar lagi sana, maennya kurang jauh. Pandangan sempit ala internet marketer dan praktisi SEO supaya tulisannya dibeli sama pembaca…Tidak mencerminkan kenyataan karena kenyataannya baik blog multi topik dan mno topik, semua punya kesempatan yang sama.

Orang Google-nya aja ga pernah ngomong kayak gitu, nah ini pedagang kecap kayak blogger tutorial berani-berani mengklaim begitu.. Padahal mah Google kenal ma dia juga kagak

Komentar saya untuk yang ini, kalau ada yang berpandangan begitu.. saya akan suruh maennya jauhan dikit dan belajar lagi.

2. Blog multi niche / multi topik sulit berkembang? Yang mengklaim seperti ini berarti ga pernah baca Mashable, Hong Kiat, dan banyak blog multi topik dunia. Gue maklum kalau ada yang mengklaim seperti ini karena biasanya mereka katak dalam tempurung dan ga pernah maen jauh.. Jadi pengetahuannya minim .. jeleknya udah gitu mengklaim macem-macem berdasarkan pengetahuan yang terbatas seperti itu..

Berkembang, maju, atau tidak, bukan tergantung jenis blognya.

Tergantung bloggernya. Kalau bloggernya pinter, ya blog berkembang, kalau kagak, ya nyungsep.

Gue liat, banyak blog satu niche yang mateee.. dan ga berkembang… gue banyak lihat blog multi topik yang maju dan berkembang.. Cuma klaim katak dalam tempurung aja bahwa niche blog lebih mudah berkembang dari multi topik blog…

Itu pandangan gue yah…