Untuk Blogger Yang Cari Job atau Proyek : Project(dot)id

Untuk Blogger Yang Butuh Job atau Loker - Project(dot)id

Sepertinya masih baru, tetapi bisa jadi juga karena saya kudet alias kurang update tentang perkembangan di dunia maya, terutama terkait situs marketplace tenaga kerja, jadi saya baru menemukan situs Project.id ini.

Kalau melihat fitur-fiturnya, situs ini menyediakan peluang untuk rekan blogger yang sedang cari job atau proyek.

Di situs ini, anggotanya

  • bisa mengiklankan diri dan skill yang dimiliki
  • mencari dan menemukan proyek yang mungkin sesuai dengan keahliannya
  • bisa menjadi affiliator juga
  • bisa menjadi seller, buyer, owner, atau afifliator

Saya masih belum yakin tentang cara kerja situs ini, tetapi melihat bahwa ada peluang bagi blogger setidaknya untuk mendapatkan job di sana.

Karena, sejauh ini sudah terlihat ada lowongan yang bisa memanfaatkan skill para blogger, seperti menulis artikel wisata dan lainnya.

Kalau ada yang berminat, silakan saja kunjungi Cari Freelancer Indonesia, Project Kerja Remote Dengan Rekber (projects.co.id).

Jangan khawatir, ini bukan artikel berafiliasi dan saya tidak dapat komisi apapun. Terdaftar saja tidak.

Leave a Comment