Pertama kali berkunjung ke blog Kuskus Pintar, saya menduga namanya diambil dari dua hal berikut
- nama primata yang lumayan lucu, kuskus
- nama jenis makanan dari Timur Tengah, yang kebetulan dieja menjadi kuskus
Kenyatannya, saya salah 100%. Tidak ada satupun tebakan yang benar. Nama blog ini berasal dari panggilan kepada kucing kesayangan sang blogger, Reskia Ekasari, yaitu si Kus.
Gadis kelahiran Palembang tahun 1999 ini memanggil kucing peliharannya itu dengan, “Kus.. kus”.
Jadi, blog ini memang sama namanya dengan seekor kucing di belahan dunia lain.
Blog Kuskus Pintar ini, meski diambil dari nama kucing, bukanlah blog hewan peliharaan. Blog ini lebih mirip sebuah portal berita personal karena topiknya yang beragam, mulai dari teknologi sampai psikologi.
Namun, yang membedakan dari blog emak-emak adalah di dalamnya tidak ada kategori parenting atau pengasuhan.
Meskipun demikian, blog yang kata pemiliknya sedang menanjak karena pengunjungnya sedang meningkat pesat (dilihat dari unggahannya di salah satu media sosial), masih menyelipkan konten curhat.
Salah satunya tentang betapa betenya sang blogger karena justru setelah berganti template ia tidak bisa membalas komentar. (Iya lah siapa yang tidak bete kalau begitu).
Jadi, blog ini bisa dimasukkan kategori blog gado-gado, non lifestyle, non emak-emak karena bloggernya (sepertinya) belum menikah saat tulisan ini terbit.
Bagi yang ingin bermain, mencari informasi atau berbagai tips, blog ini cukup asyik karena lumayan banyak membahas tentang hal-hal seperti.
Kalau mau ke sana, silakan klik KUSKUS PINTAR.