Bukan Bocah Biasa – Nurul Rahma : Emak Blogger Segudang Pengalaman

Bukan Bocah Biasa - Nurul Rahma Emak Blogger Segudang Prestasi

Awalnya, saya hendak menambahkan frase “Blog Tanpa Nama” karena blog yang tampilannya bersih sekali ini, memang begitu bersih sampai nama blognya saja tidak dipampang di homepage. Nama blog yang saya cantumkan dalam tulisan ini berasal dari domain-nya saja, yaitu Bukan Bocah Biasa.

Bloggernya bernama Nurul Rahma yang disebut dalam Wawancara Blogger #3 : Reyne Raea (Sharing By Rey) sebagai salah satu blogger favoritnya.

Dan saya termasuk yang memahami mengapa nama itu mendapat penilaian lebih. Bukan sekedar karena bloggernya memakai WordPress dengan tema jadul (kalau tidak salah Twenty Seventeen atau Twenty Eighteen), tetapi karena beberapa hal lain.

Gaya penulisannya begitu luwes (khas blogger wanita). Penggunaan bahasa Jawa sama sekali tidak mengganggu aliran cerita yang disampaikannya. Tidak mengherankan sebenarnya kalau melihat pengalamannya bekerja di bidang jurnalistik untuk beberapa media nasional besar pasti memberikannya banyak pengalaman dalam bidang tulis menulis.

Tidak mengherankan juga kalau pencapaiannya pun panjang dan sampai membuat mata capek kalau ditelusuri.

Tambah lagi dengan foto yang dipergunakan, meski tidak banyak, tetapi termasuk dalam kategori bagus dan enak dilihat.

Soal kategori, blog ini masuk kategori blog emak-emak alias bertema banyak. Namun, semua itu tidak terlihat karena di menu navigasinya. Kategori tiap tulisan hanya dibuatkan kategori yang ada di bagian sidebar.

Versi serius a la blog MM, blog ini berada di perbatasan antara blog lifestyle dengan blog personal. Namun kalau mempertimbangkan gaya penyampaian ceritanya, mungkin lebih condong ke blog personal. Menurut saya.

Yang membuat saya penasaran adalah komentar dari anaknya kalau tahu bahwa blog yang awalnya diniatkan untuk membahas dirinya, diubah menjadi blog emaknya. Mungkin kalau dia sudah besar nanti pasti akan berkomentar panjang lebar.

Termasuk blog yang bisa dinikmati tanpa harus mengerutkan kening. Jadi, silakan saja datangi Bukan Bocah Biasa.

2 thoughts on “Bukan Bocah Biasa – Nurul Rahma : Emak Blogger Segudang Pengalaman”

Leave a Comment