Sekilas blog Nomadic Notes dengan bloggernya James Clark, pria asal Melbourne, Australia ini terlihat seperti blog traveling biasa. Kisah-kisah perjalanannya dari Asia, Eropa, dan benua lain dituliskan melalui blog ini.
Sebuah hal yang biasa dilakukan banyak orang di zaman sekarang. Berwisata, traveling, atau apapun istilahnya sudah menjadi kebutuhan bagi manusia.
“Terlihat” sama.
Namun, kalau ditambahkan bahwa pria asal negeri Kanguru ini sudah belasan tahun tidak pulang ke negaranya dan memilih berpindah dari satu negara ke negara lain.
Ia berkelana dari satu negara ke negara lain sambil menjalankan bisnis penerbitannya secara online, selain mendapatkan penghasilan dari blognya.
Istilah kerennya digital nomad. Dimana pelakunya memang tidak pernah menetap dalam waktu lama di satu negara.
Meski awal mula karirnya sebagai seorang digital monad dimulai tahun 2003, James Clark baru membangun blognya 6 tahun kemudian, alias 2009. Pada tahun itulah Digital Notes lahir.
Selain bercerita tentang kehidupannya di berbagai negara, blog ini juga menyediakan berbagai informasi terkait traveling. Pengetahuan yang banyak didapatnya selama karir sebagai digital nomad.
Blog yang menarik karena mnunjukkan awal mula sebuah masyarakat masa depan dimana seseorang tidak perlu menetap di satu tempat saja. Mereka bisa terus hidup dan berkelanan mengandalkan pada laptop dan internet.
Silakan baca sendiri 1000-an posting yang ada di blog Nomadic Notes | Travel blog and weekly travel newsletter. Banyak sekali informasi dan kisahnya, yang mungkin Anda perlukan jika ingin sekedar berwisata atau menekuni gaya hidup yang sama.