Pernah Lihat Website Punya Giring Nidji – Kincir(dot)com

Pernah Lihat Website Punya Giring Nidji - Kincir(dot)com

Masa keartisan seseorang itu pasti ada batasnya. Suatu waktu, seberapapun terkenalnya seorang bintang akan surut juga. Bisa karena kalah bersaing dengan yang lebih muda, bisa juga karena memang peyot dan keriputnya kulit membuat job sulit datang. Kalau penyanyi, mungkin yang biasanya suaranya serak-serak basah nan merdu, jadi serak-sek sember seperti ember rusak.

Rupanya kesadaran tentang “batas” inilah yang kemudian mendorong banyak artis, yang sekarang masih beken, untuk mencoba peruntungannya di bidang lain. Tentunya, pasti dengan harapan dan rencana ketika suatu saat job seret, masih ada sumber penghasilan lain untuk menghidupi diri.

Pemikiran yang sama kan dengan rencana ngeblog saya yang ditargetkan untuk menghadapi masa pensiun.

Nah, pikiran yang sama rupanya hinggap di salah satu pentolan Grup band Nidji. Giring Ganesha Djumaryo atau terkenal dengan Giring NIdji. Rupanya ia sudah mempersiapkan diri dan terjun ke bidang lain menghadapi masa paceklik nanti.

Ia sejak tahun 2013 memilih untuk menekuni dunia website. Sejak tahun 2013 loh, yang artinya sudah lama juga. Bahkan, sebelum saya ngeblog, ia sudah punya rencana itu.

Ia mendirikan sebuah perusahaan dan kemudian membuat sebuah website bernama www.kincir.com. Klik saja link tadi untuk melihat wujud website itu.

Mungkin banyak yang tidak menyadari karena di bagian footernya yang tercantum adalah PT Gajah Merah Terbang dan bukan nama panggungnya. Tetapi, website ini milik si artis itu.

Kalau tidak percaya bahwa website itu miliknya, bisa lihat berita di SINI atau di SANA. Berita pertama terbit di tahun 2013 yang lalu ketika website itu masih pada tahap awal, sedangkan yang kedua tentang perjuangannya membuat website itu menjadi banyak pengunjung.

Tapi, maklum yah karena berasal dari situs berita, isinya sangat singkat.

Yang menarik perhatian dari website Kincir ini ada satu. Seorang artis seterkenal dia saja mengaku mengalami kesulitan dalam mengurus dan mengembangkan blog. Ada masa dimana dia sempat berpikir untuk menutup saja usahanya ini.

Hanya karena dia memutusan bertahan dan memikirkan nasib 10 karyawannya, perusahaan ini bertahan dan berlanjut.

Barulah kemudian ia merasakan “sukses” di bidangnya yang baru ini.

Kegigihannya harus diacungi jempol. Masalahnya, banyak blogger Indonesia yang namanya bahkan tidak dikenal saja merasa seperti shocked dan kaget kalau blog buatannya yang baru muncul 2-3 bulan saja tidak kebanjiran pengunjung. Banyak yang berharap dlam waktu 3-4 bulan atau satu tahun mereka sudah bergelimang uang.

Padahal, jika orang seterkenal Giring saja butuh waktu sampai 5 tahun untuk bisa membuat websitenya seperti sekarang, tentunya tidak seharusnya kita berkhayal bahwa blog yang kita kelola bakalan bisa sukses dalam waktu instan.

Apalagi, kebanyakan blogger bekerja sendiri, sementara website Kincir dikelola oleh banyak orang.

Entah bagi orang lain, tetapi bagi saya sendiri, meski tidak tertarik membaca isi websitenya, Kincir ini memberi pelajaran untuk terus bersabar dan berusaha. Memberikan dorongan untuk tetap semangat menulis dan mengelola meskipun hasilnya belum seberapa.

Mudah-mudahan Anda juga bisa mendapatkan dorongan yang sama.

2 thoughts on “Pernah Lihat Website Punya Giring Nidji – Kincir(dot)com”

Leave a Comment